Batusangkar- Rektor IAIN Batusangkar Dr. Marjoni Imamora, M.Sc sampaikan apresiasi pembentukan Forum Mahasiswa Beasiswa Tahfizh. Hal ini diungkapkan rektor saat menerima silahturahmi Pengurus Forum, Rabu 20 Januari 2020.
“Saya setuju serta mendukung adanya organisasi ini dan kita berencana menyediakan fasilitas yang bisa meringankan beban mahasiswa tahfiz seperti penyediaan asrama. Asrama ini bertujuan agar mahasiswa/i bisa saling memberi dukungan dalam rangka memperkuat Dan meningkatkan jumlah hafalan Al Qur’an.
“Mahasiswa penerima Beasiswa Tahfizh agar tetap rendah hati dan terus tingkatkan hafalan. Doakan terus kebaikan untuk keluarga besar IAIN Batusangkar Dan kemudahan untuk IAIN Batusangkar dalam bertransformasi menjadi UIN Batusangkar. Disamping itu juga doakan IAIN Batusangkar atau UIN Batusangkar tetap terus bisa berkontribusi dalam menyejahterakan para hafizh Dan Hafizhah ini. Urusan pelantikan pengurus silakan dibicarakan dengan Wakil Rektor III.” pesan Rektor.
70 mahasiswa IAIN Batusangkar menerima beasiswa tahfizh dengan pembebasan biaya UKT dari satu hingga 8 semester. Hal ini dilakukan sebagai komitmen IAIN Batusangkar menciptakan lulusan Sarjana Qur’ani
Selain itu IAIN Batusangkar juga menyelenggarakan Program Pendidikan Guru Tahfizh bersama Pemkab Tanah Datar dan Yayasan Hj Syarifah Ghani dengan jumlah peserta 20 mahasiswa. Program ini akan menghasilkan guru tahfizh yang tersertifikasi dalam rangka mendukung program Tanah Datar sebagai Kabupaten Tahfizh.(HM/DN)